14 September 2011, kita kehilangan orang yang kita hormati dikalangan FORKABI terutama untuk Ranting Bambu Apus. Beliau adalah Bang Ingkar selaku ketua Ranting Bambu Apus. Kepergian beliau yang begitu cepat sangatlah membuat banyak rekan yang terkejut karena begitu tiba-tiba dan tidak disangka karena beliau pada malam sebelumnya masih aktif dengan rekan FORKABI dan dalam kondisi yang sangat sehat, namun itulah rahasia Allah, mungkin Allah sayang terhadapnya sehingga memanggil beliau begitu cepatnya.
Beliau adalah figur yang cukup baik dikalangan RKF maupun FORKABI, walau kadang mukanya terlihat serius, namun cukup enak juga diajak bercandanya oleh karena itu kami ( Anggota Subran 05 Bambu Apus ) sangatlah kehilangan karena kami sering sekali bercanda dengan beliau.
Mari kita doakan semoga amal ibadahnya diterima disisi Allah SWT dan dihapuskan segala dosanya, dan semoga keluarga yang ditinggalkanya diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapinya. Amiinnn.
SELAMAT JALAN 1 BANDUNG, SELAMAT JALAN BANG INGKAR
Tidak ada komentar:
Posting Komentar